Tiga Pimpinan DPRK Aceh Timur Dilantik  

ACEH TIMUR – Tiga Pimpinan DPRK Aceh Timur periode 2014-2019 yakni Marzuki Ajad (Partai Aceh), Samsul Akbar (Partai NasDem) dan Ramlan (Partai Gerindra), akhirnya resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Idi, Jumat (7/11).

Prosesi pelantikan yang dipusatkan di Aula Serbaguna Idi, Aceh Timur itu dimulai pukul 10:00 WIB dan selesai pukul 11:00 WIB. Hadir di sana antara lain Bupati Aceh Timur Hasballah HM Thaib, Wakil Bupati Aceh Timur Syahrul Bin Syamaun, Sekda Aceh Timur M Ikhsan Ahyat, Asisten II Setdakab Aceh Timur Drs Mohd.Mukhtar dan Asisten III Setdakab Aceh Timur Drs Irfan Kamal MSi.

Hadir pula Kapolres Aceh Timur AKBP Muhajir SIK, Dandim 0104 Aceh Timur Letkol Inf Mahesa Fitriadi, Ketua MPU Aceh Timur Tgk H Bukhari Hasan, para Kepala SKPK, para Kabag serta pimpinan Parpol.

Dalam sambutannya, Bupati Aceh Timur Hasballah HM Thaib mengajak para anggota DPRK Aceh Timur untuk saling bekerjasama dan melakukan pengawasan demi Aceh Timur yang sejahtera dan makmur sebagaimana Aceh Timur tempo dulu.

“Mari kita bangun Aceh Timur, karena Aceh Timur masih butuh pemikiran-pemikiran wakil rakyat, apalagi kantor tempat melayani masyarakat belum ada seperti kantor bupati dan kantor dewan juga belum ada,” kata Bupati Rocky (panggilan akrab Hasballah HM Thaib-red)

Disisi lain, Bupati Aceh Timur juga meminta agar para wakil rakyat yang telah terpilih dalam Pileg 2014 silam mampu menyuarakan aspirasi rakyat, sehingga keberadaan wakil rakyat di parlemen benar-benar merakyat. ‘Mari kita bekerjasama dalam membangun Aceh Timur ke arah yang lebih cemerlang sebagaimana harapan kita semua,” demikian Bupati Rocky. (atjehlink.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *