Tenaga Kesehatan di Banda Aceh Dilatih Sistem Informasi Kesehatan Posyandu

BANDA ACEH | AcehNews.net – Ratusan tenaga kesehatan se-kota Banda Aceh mendapatkan pelatihan sistem informasi Posyandu (M-Health) yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh dan UNICEF bekerja sama dengan Flower Aceh dan PKBI(Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia) di aula Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, dari 20 hingga 24 Mei 2019.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, dr. Warqah Helmi, dalam sambutannya mengatakan selama ini banyak data tidak terinput dengan baik di tingkat Posyandu, dengan hadirnya aplikasi ini diharapkan permasalahan tersebut dapat teratasi.

“Dengan adanya M-health ini, kita bisa memiliki data real time (tepat waktu) dan bisa direkap dalam hitungan detik sehingga tidak ada lagi data yang tertinggal,” terangnya.

Sementara itu dr. Tira Aswitama, CSD Specialist dari UNICEF Perwakilan Aceh dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sistem informasi Posyandu secara online, sehingga dapat memberi gambaran situasi terkini kepada pihak yang berkepentingan dan para pengambil kebijakan untuk menyusunan program dan penganggaran kesehatan ibu dan anak di Posyandu yang strategis dan tepat sasaran.

Sekarang ini data di Posyandu dibuat secara manual sehingga menyebabkan beberapa masalah seperti waktu pelaporan yang lama, kualitas data yang kurang akurat, dan kemungkinan terjadi inkonsistensi data. Dengan adanya M-health ini data bisa disajikan realtime dan mengurangi dampak. (Saniah LS/ril)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *