SMPN di Aceh Selatan Fotocopy Soal Ujian Nasional

BANDA ACEH –  Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Labuhan Haji Barat, Kabupaten Aceh Selatan, Provinsi Aceh fotocopy soal Bahasa Indonesia di hari pertama pelaksanaan Ujian NDA Nasional, karena soal yang diterima sekolah tersebut berbeda dengan peserta lainnya.

“Kami mendapat informasi bahwa ada satu SMP Negeri di Aceh Selatan soalnya berbeda dengan ruangan lainnya,” kata Sekretaris Daerah Aceh, Dermawan di sela-sela meninjau pelaksanaan UN di Banda Aceh, Senin, (4/5/2015).

Dermawan menjelaskan, laporan tersebut telah ditangani langsung Kepala Dinas Pendidikan Aceh Hasanuddin Darjo, dengan mengambil inisiatif melakukan fotocopy soal Bahasa Indonesia di ruang ujian yang soalnya berbeda.

“Pak Kadis telah meminta kepada panitia UN di sana untuk melakukan fotocopy terhadap soal ujian yang berbeda,” papar Dermawan.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Aceh, Hasanuddin Darjo mengatakan, soal yang diterima enam dari tujuh ruang di sekolah penyelenggara itu adalah bidang studi Bahasa Indonesia tingkat SMA yang seharusnya Bahasa Indonesia tingkat SMP.

“Artinya, soal yang diterima di enam ruangan berbeda dari satu ruangan lainnya, sehingga kami mengambil sikap untuk dilakukan fotocopy,” kata Kadis Pendidikan Aceh kepada wartawan yang ikut memantau pelaksanaan UN di Banda Aceh.

Hasanuddin menjelaskan, fotocopy soal untuk 120 peserta dari total siswa yang ikut  Ujian Nasional yaitu 129 orang di sekolah tersebut mendapat pengawalan dari aparat kepolisian dan pengawas daerah setempat.

“Alhamdulillah soal yang berbeda sudah dilakukan fotocopy ulang dan ujian tetap dilanjutkan dan untuk anak-anak yang soalnya benar diawasi oleh pengawas dalam ruangan sebelum soal tersebut diterima oleh peserta lainnya,” katanya.

Data Disdik Provinsi Aceh menyebutkan jumlah peserta ujian nasional tingkat sekolah menengah pertama/sederajat) di Aceh pada 2015 sebanyak 95.583 orang. (agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *