Dewan Minta Pemko Sesuaikan Insentif Aparatur Gampong

AcehNews.Net|BANDA ACEH – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh meminta Pemerintah Kota Banda Aceh untuk menyesuaikan kembali besaran insentif  bagi aparatur gampong di kota tersebut.

“Kita meminta Pemko Banda Aceh sesuaikan insentif aparatur Gampong mengingat kinerja aparatur desa semakin meningkat,”kata Sekretaris Komisi A DPRK Banda Aceh Zulfikar, di Banda Aceh beberapa waktu lalu.

Zulfikar berharap kepada Walikota Banda Aceh untuk merevisi Perwal tetang besaran insentif bagi apratur gampong untuk disesuaikan dengan kondisi kekinian,  sehingga fungsi pelayanan ditingkat gampong dapat meningkat seiring dengan meningkatnya kesejahteraan aparatur.

“Belakangan ini beban kerja bertambah dengan adanya alokasi dana desa dari APBN, jadi kita minta walikota untuk menambah insentif mereka, apalagi dengan besaran dana yang diterima gampong saat ini, hal itu sangat memungkinkan untuk segera dilaksanakan,”ujar anggota Fraksi PKS DPRK Banda Aceh itu.

Zulfikar mengingatkan pemko Banda Aceh bahwasanya undang-undang melindungi keberadaan Tuha Peut Gampong (TPG) dan mukim, namun dengan beban kerja yang diamanahkan undang-undang, mereka justru tidak mendapatkan insentif yang memadai. (agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *