Bertahun-Tahun, 6 Desa Kecamatan Teupah Selatan-Simeulue Tak Ada Jaringan Selular

SINABANG | AcehNews.Net – Masyarakat di enam Desa dalam wilayah Kecamatan Teupah Selatan, Kabupaten Simeulue, masih kesulitan untuk berkomunikasi dengan orang di luar daerah itu menggunakan telepon selular. Lantaran, jaringan telekomunikasi tidak ada.

Edi salah seorang Tokoh Pemuda di Desa Trans Maranti mengaku harus pergi ke Desa Labuan atau ke Kota Sinabang sekalian berbelanja, kalau ingin menghubungi keluarganya yang ada di luar daerah.

“Kalau mau nelpon, kami harus pergi ke wilayah yang ada sinyal, baru bisa,” katanya kepada AcehNews.net, Jum’at (21/6/2019)

Camat Teupah Selatan, Mohd Yayan, mengatakan, ada pun enam Desa yang belum ada sinyal itu yakni Desa Lataling, Badegong, Trans Maranti, Trans Jernge, Trans Baru dan Kebun Baru. Enam Desa tersebut berada dalam satu mukim yang sama, Mukim Araban.

Sebenarnya, kata Camat, Tower di daerah itu sudah ada sejak beberapa tahun lalu, tetapi belum ada jaringan. Sehingga, masyarakat belum bisa menikmati kecanggihan zaman digital saat ini.

“Kami berharap, prasana tower yang sudah dibangun beberapa tahun yang lalu, agar dapat segera ditambah perangkat jaringan Telekomunikasinya, sehingga bisa bermanfaat bagi pengguna jasa Telepon selular, atau masyarakat khusus nya di enam desa dalam wilayah Mukim Araban,” harapnya.

Kesulitan sinyal selular yang dialami masyarakat di enam desa itu, dampaknya dirasakan Pemerintah Kecamatan setempat. Pasalnya, Pemerintah Kecamatan tidak bisa menyampaikan Informasi yang sifatnya urgen ke Pemerintahan Desa itu. (Jenedi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *