Aceh Dilanda Hujan, Masyarakat Diminta Waspada Banjir

BANDA ACEH | AcehNews.net – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di Blang Bintang, Aceh Besar memprakirakan 3 hari ke depan, 27 hingga 29 November 2017, Provinsi Aceh diperkirakan akan dilanda hujan berintensitas sedang hingga lebat. Kasi Data dan Informasi BMKG Aceh Stasiun Blang Bintang, Zakaria Ahmad meminta masyarakat mewaspadai akan terjadinya bencana banjir serta tanah longsor.‎

Zakaria mengatakan, secara umum hujan sedang hingga lebat tersebut disertai petir dan terjadi merata di seluruh daerah Aceh. Menurut Zakaria hal ini disebabkan adanya tekanan rendah di Samudera Hindia sebelah selatan Pulau Jawa, sehingga massa udara di Samudera Hindia Barat tertarik ke low pressure.

Selain itu, lanjutnya ditambah adanya low pressure sebelah selatan Pulau Mentawai, sehingga memperkuat gaya tarik massa udara di Samudera Hindia bagian barat.

“Kondisi ini mengakibatkan terbentuknya belokan angin di atas wilayah Aceh yang memicu berkumpulnya uap air, sehingga membentuk tumbuhnya awan konvektif (Colounimbus) yang merupakan penyebab turunnya hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang,” jelas Zakaria kepada AcehNews.net, Senin (27/11/2017).

‎Dengan cuaca seperti ini perlu diwaspadai banjir, khususnya di daerah rendah. Sementara di dataran tinggi seperti lereng gunung atau bukit, yang harus diwaspadai yakni bencana tanah longsor,” ungkap Zakaria.

Kasi Data dan Informasi BMKG Aceh ini mengimbau bagi masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan dan kapal penyeberangan untuk selalu memperhatikan kondisi cuaca saat melakukan aktivitasnya. Menurutnya, kondisi tersebut berdampak meningkatnya kecepatan angin sehingga berpengaruh terhadap tingginya gelombang laut.

‎”Di sejumlah perairan Aceh, tinggi gelombang terjadi antara 1 hingga 2,5 meter. Nelayan dan pelaku jasa transportasi laut diimbau memperhatikan alat kelengkapan keselamatan sebelum beraktivitas, seperti pelampung, alat komunikasi dan lainnya,” demikian paparnya. (haz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *