Warga Simeulue Protes Drainase Sebabkan Air Meluap ke Jalan

SINABANG | AcehNews.Net – Warga Desa Air Dingin, Kabupaten Simeulue, Aceh, mengeluh karena drainase terlalu kecil dan dangkal. Sehingga, bila musim hujan tiba wilayah itu tepatnya seputaran Kantor Samsat sampai ke simpang Kemuning, air meluap hingga ke jalan.

Hal itu seperti yang terjadi, Ahad (30/12/2018), karena sejak siang tadi sekitar jam 12.00 WIB, sampai dengan 13.30 WIB tadi, hujan deras mengguyur daerah itu dan sekitarnya. Sehingga, ruas jalan tergenang air. Pantauan media ini ketinggian air di seputaran itu mencapai 30 senti meter.

Kondisi tersebut terang saja membuat warga dan para pengendara terganggu. Karena, kalau musim hujan air meluap ke jalan hingga ke rumah-rumah warga yang berada disekitar itu.

Agus salah seorang warga menyebutkan, kondisi seperti ini sudah sering terjadi. Menurutnya, air bisa meluap hingga ke jalan dan perumahan disebapkan drainase tidak sanggup menampung debit air yang cukup banyak.

“Ini sudah sering terjadi, kalau saja hujan lebat, tidak perlu lama pasti jalan ini tergenang, bahkan air juga meluap ke rumah warga, karena paritnya dangkal dan kecil,” Kata Agus.

Warga berharap, kiranya drainase di tempat itu bisa segera diperbaiki oleh pemerintah daerah setempat, agar kondisi yang seperti mereka alami saat ini tidak lagi terjadi.(Jen)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *