Hari Terakhir,
PMI Banda Aceh Gelar Perlombaan Tradisional

AcehNews.Net|BANDA ACEH – Setelah menggelar beberapa kegiatan perlombaan, Palang  Merah Indonesia (PMI) Kota Banda Aceh dalam menyambut HUT ke-70 tahun, Kamis (17/9/2015) akan digelar perlombaan tradisional.

Selain itu pada hari yang sama juga akan ada pelantikan Pengurus KSR Markas dan Louching Aplikasi Android “Rumoh Pendonor”, Donor darah masal, dan pengumunan serta pembagian hadiah para pemenang serangkaian kegiatan perlombaan yang telah digelar sejak 12 September lalu.

Serangkaian kegiatan telah digelar yaitu di antarnya Futsal, Lomba Lintas Trampil, Lomba Travelling Kepalangmerahan, Lomba Foto, dan Lomba Dapur Umum (DU). Pada kegiatan perayaan HUT diawali dengan pertandingan Futsal di Lapangan Diaz Lamprit, Sabtu (12/9/2015).

Kegiatan ini menurunkan 8 tim di antaranya, tim Ambulans, Tenaga Sukarela (TSR), Unit Tranfusi Darah (UTD) Korps Sukarela (KSR) Markas, KSR Unsyiah, KSR UIN, KSR UNMUHA, dan KSR Serambi. Dilanjutkan dengan Lomba Lintas Trampil dan Travelling Kepalangmerahan untuk anggota KSR dan PMR PMI Kota Banda Aceh hari minggu.

Peserta yang mengikuti kegiatan berjumlah 89 orang berasal dari 4 unit KSR dan 13 unit PMR se-Kota Banda Aceh diantaranya KSR Markas, KSR Unsyiah, KSR UIN, KSR Serambi, PMR SMA Unggul N 2, PMR SMA N 3, PMR SMA N 4, PMR SMA N 12, PMR SMA N 8, PMR Mas Darussyariah, PMR SMP N 1, PMR SMP N 2, PMR SMP N 3, PMR SMP N 6, PMR SMP N 7, PMR MTsN Model, dan PMR MTsN Meuraxa.

Rute Lintas Trampil dan Travelling di mulai dari Hutan Taman Kota, dilanjutkan melintas Gampong Tibang, Gampong Jeulingke dan  berakhir di Taman Ratu Safituddin Lamprit. Disetiap perjalanan panitia memasang penunjuk jalan dan ada lima pos diantaranya, Pos Kepalangmerahan, Pos Kesehatan Remaja dan Donor Darah, Pos Penangulangan Bencana, Bos Persatuan Baris berbaris dan Kepemimpinan. (saniah ls/rilis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *