Aceh Terima Hibah Rp 3,3 Miliar dari BUMN

BANDA ACEH – Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memberikan bantuan bina lingkungan sebesar Rp3,3 miliar untuk Provinsi Aceh. Bantuan yang diberikan itu diantaranya, bidang pendidikan, lingkungan, sosial, dan kegiatan kemasyarakatan.

Direktur Utama Perum Jamkrindo, Diding S. Anwar mengatakan, sejumlah BUMN dan berbagai pemangku di Aceh memberikan bantuan bina lingkungan untuk Aceh sebesar Rp3,3 miliar. Dari jumlah tersebut, Rp 2 miliar disumbangkan oleh BUMN Perum Jamkrindo.

“Bantuan ini kami berikan dalam rangkaian menyambut HUT RI ke-70  yang melibatkan Kodam IM, organisasi masyarakat LSM, dan Pemerintah Daerah setempat,” jelas Diding, Kamis kemarin (13/8/2015).

Lanjutnya, dipilihnya Aceh dikarenakan Jamkrindo ingin menyalurkan bantuan tidak hanya di Pulau Jawa saja. Secara jangka panjang Jamkrindo ingin kiprah BUMN juga mampu menjangkau daerah lain termasuk di Aceh. “Kami harapkan bantuan ini menjadi pemicu awal bagi Jamkrindo untuk terus bisa bermitra dengan masyarakat dalam membagun Provinsi Aceh,” tuturnya.

Selain memberi dana hibah, BUMN mengelar pasar murah, perbaiki fasilitas rumah para veteran sebanyak 45 rumah, membuat jambanisasi untuk 70 rumah, pemutaran film layar tancap, juga berpatisipasi dalam gerak jalan, karnaval mobil hias, dan perencanangan gerakan BUMN untuk Negeri di titik Nol, Pulau Weh.

Kemudian, BUMN juga memberikan pelatihan dan bantuan kepada UMKM, pemberian bantuan fasilitas bagi 17 SMK, serta penanaman bibit magrove di tiga daerah di Aceh yakni Banda Aceh, Lhoksemawe, dan Meulaboh. Dengan rincian setiap daerah akan ditanam sebanyak 1945 bibit mangrove.

“Semua kegiatan ini dilaksanakan dalam rangkaian menyambut HUT RI ke-70, Kegiatan ini sudah dimulai sejak 9 Agustus 2015 dimulai dengan pasar murah yang digelar di lapangan Blang Padang, Banda Aceh,” sebutnya.

Sementara itu, Corporate Secretary Perum Jamkrindo , M. Nasir Rahmadi mengatakan, hasil penjulan paket sembako dari masyarkat, disumbangkan kembali kepada masyarakat.

“Total dana yang terhimpun yakni sebesar kurang lebih Rp62 juta disumbangkan untuk pembagunan masjid. Fasilitas sarana dan prasarana masjid terutama Banda Aceh banyak yang masih membutuhkan bantuan,” demikian kata M. Nasir. (agus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *